Pagi yang syahdu. Bertepatan dengan hari Blogger Nasional yang jatuh pada tanggal 27 Oktober 2021, hujan turun membasahi wilayah tempat tinggalku, seakan menjadi pertanda bahwa blogger akan selalu diguyur keberkahan.
Yap, tanggal 27 Oktober kemarin merupakan momen berkesan bagi seluruh Blogger di Indonesia, sebab kami sedang merayakan Hari Blogger Nasional. Oleh karena itu, sebagai permulaan ingin ku mengucapkan ..
Selamat Hari Blogger Nasional
Teruntuk sahabat-sahabat blogger ku se-tanah air
Semoga kami bisa terus berkarya dan menebar manfaat kepada banyak orang :)
***
Bertepatan dengan hari blogger nasional ini, aku jadi ingin bercerita. Bercerita tentang aku dan blog, bercerita tentang kebersamaan kami selama 12 tahun terakhir ini. Sungguh, 12 tahun bukanlah waktu yang sebentar. Aku pun tak pernah menyangka akan sekonsisten ini menjalin kemesraan bersama blog kesayangan.
Kalau diingat lagi, aku mulai ngeblog sejak tahun 2009. Saat itu umurku masih 17 tahun, yang artinya aku masih kelas 2 SMA. Tak terasa ya, blog telah menemaniku sejak remaja hingga dewasa, bahkan hingga ku sudah berkeluarga dan memiliki anak seperti sekarang.
Padahal bisa dibilang aku ngeblog karena sebuah ketidaksengajaan.
Ya. Saat itu, seperti halnya remaja lain yang memiliki tokoh idola. Aku pun demikian. Namun, disaat teman lain memiliki tokoh idola yang tampan, tinggi, putih dan menawan, lain halnya dengan ku yang malah memiliki tokoh idola yang jauh dari kata tampan (setidaknya bagiku sendiri.. hehe).
Adalah Raditya Dika, tokoh idola dan panutanku sejak usia remaja hingga kini. Aku mengidolakannya karena tulisan-tulisannya di blog yang selalu sukses menghibur dan mengocok perutku. Lalu, aku pun semakin mengidolakannya saat ia berhasil menerbitkan buku dari tulisannya di blog. Beberapa tahun berlalu, ia juga berhasil membuat film dari bukunya bahkan bisa menyutradarai sekaligus menjadi pemeran di film yang ia garap.
Tentu sebagai gadis remaja yang mengidolakannya, aku pun ingin mengikuti jejaknya. Dari situlah aku memutuskan untuk membuat sebuah blog. Blog yang berisi tentang curhatan gadis remaja, tentang keseharian, kisah-kisah galau hingga percintaan. Eaaa..
Kalau penasaran kisah remaja ku seperti apa, kalian bisa loh baca postingan lawas ku mulai tahun 2009 lalu. Dijamin kalian bakal terkekeh dan tertawa geli membacanya. Aku pun terkadang jijik saat membaca ulang, tapi meski begitu sengaja tak ku hapus agar bisa ku simpan sebagai kenangan.
Lalu, kalau ditanya, “Apa sih yang membuat ku tetap semangat ngeblog hingga kini? Padahal sang idola pun sudah tidak ngeblog lagi?” Tentu ada banyak alasan yang menyertainya.
Bhaiq, ku ceritakan satu persatu ya.. : )
Alasan Menjadi Blogger
Mengidolakan Raditya Dika bukanlah satu-satunya alasan yang membuatku ingin menjadi blogger. Tentu ada alasan lain yang menyertainya hingga aku bisa tetap semangat sampai sekarang. Dan berikut merupakan 5 alasan mengapa aku sangat menikmati dunia blogging dan bisa bertahan menjadi blogger hingga sekarang..
#1. Menyalurkan Hobi Menulis
Sejak SMP, aku memiliki hobi menulis dan bahkan bercita-cita menjadi penulis serta bisa menerbitkan sebuah buku. Saat itu, aku rajin membuat cerita pendek yang aku tuliskan di buku tulis. Dan teman-teman kelasku lah yang menjadi sasaran untuk membaca cerita dibuku tulisku itu. Tapi sayangnya, buku itu seringkali rusak dan hilang entah kemana, saking ia sering diestafet kesana kemari. Beruntungnya, menginjak SMA aku mulai mengenal blog. Jadilah aku bisa menyalurkan hobi menulisku melalui blog ini.
#2. Sarana Untuk Bercerita dan Berbagi Kisah
Selain menyalurkan hobi menulis, blog juga menjadi sarana untuk ku bercerita dan berbagi kisah. Melalui blog, aku bisa mencurahkan segala isi hati dan juga sharing pengalaman. Karena jujur, aku bukan tipe orang yang bisa ‘cerita’ kepada siapa saja.
Entah kenapa rasanya sungkan dan gak percaya diri kalau bercerita langsung dengan orang. Pun terkadang, aku kecewa dengan tanggapan yang diberikan, yang seakan mengatakan “apaan sih, gak penting banget deh ceritanya”. Jadilah aku lebih memilih blog sebagai media untukku bercerita. Dengan menulis aku merasa lebih lega dan mendapatkan ketenangan jiwa.
Selain itu, melalui blog, aku juga bisa sharing pengalaman serta menuliskan tips-tips berdasarkan pengalamanku. Dengan demikian bisa bermanfaat buat orang lain yang membacanya dan bisa menjadi referensi untuk orang yang sedang mengalami hal serupa denganku.
#3. Memperluas Jangkauan Pertemanan
Yang paling ku suka dari blog adalah aku bisa mendapatkan banyak teman baru dari berbagai kalangan dan profesi. Jangkauan pertemanan ini biasanya ku dapatkan dari aktivitas blogwalking yang kemudian berlanjut saling follow di sosial media. Jadilah lama kelamaan kami semakin akrab hingga akhirnya kita sering meet up, diskusi dan juga sharing. Seru!
#4. Sumber Penghasilan Tambahan
Pertama kali ngeblog, aku sih gak pernah terpikir sama sekali bahwa blog yang kubangun ini bisa menjadi sumber penghasilan tambahan. Sebab, aku ngeblog memang murni untuk bersenang-senang saja.
Tapi tak pernah ku sangka, sejak aku beralih ke domain TLD pada tahun 2017 lalu, blog ku mulai bisa ‘menghasilkan’. Saat itu, aku mulai memonetisasi blog. Aku mulai memasang adsense, yang walaupun sampai saat ini memang belum pernah menghasilkan :p
Aku juga mulai gabung dengan berbagai komunitas, seperti bloggerpermpuan dan masih banyak lagi. Aku juga mengikuti lomba blog yang Alhamdulillah lomba pertama yang aku ikuti tersebut mendapatkan gelar juara. Hadiah pertama yang ku dapat yaitu uang tunai sebesar Rp 500.000. Nilainya memang tidak besar, namun achievement nya ini yang menjadi penyulut semangat ku untuk bisa terus berprestasi dan ‘menghasilkan’ dari blog.
Hingga akhirnya aku rajin mengikuti lomba-lomba yang walaupun lebih sering kalahnya namun ada kalanya aku juga mendapat keberuntungan. Hingga kini, Alhamdulillah aku telah berhasil menjuarai 33 kali lomba blog. Berbagai hadiah ku dapatkan mulai dari uang tunai, voucher belanja, handphone hingga laptop.
Lambat laun, aku pun sering mendapatkan tawaran kerjasama baik itu berupa review produk, artikel placement, maupun sponsorpost. Bahkan dua tahun belakangan ini job ku juga merambah ke sosial media seperti Instagram, twitter dan youtube. Dan hasilnya, aku bisa cuan hingga 30 juta dari sosial media. Sungguh, hal yang tak terduga buatku.
#5. Menambah Wawasan
Sering mengikuti lomba-lomba dan mendapatkan job dengan tema tertentu membuat wawasanku semakin luas. Sebab, dengan menggarap artikel lomba atau job aku harus menguasai materi dong? Ini artinya aku harus banyak membaca dan melakukan riset agar tulisan ku mampu menggaet hati juri maupun klien. Dengan demikian, wawasanku pun semakin bertambah.
Balada 12 tahun Menjadi Blogger
Kasih kita ini kuat. Lebih luar biasa dari Angkor Wat.Kita pernah saling meninggalkan, masing-masing mengikuti cahaya yang salah kemudian tersesat. Kita akhirnya saling menemukan, membebaskan diri dari mereka yang hanya sesaat. (Daraprayoga)
Yap. Seperti kutipan dari Daraprayoga. 12 tahun menjadi blogger bukan berarti aku selalu setia dengannya. Ada kalanya, aku melupakan dan meninggalkannya karena jenuh dan sibuk dengan dunia nyata. Namun pada akhirnya aku kembali lagi di dunia blogging serta lebih menseriusi profesi blogger hingga kini. Karena aku yakin bahwa “kasih kita ini kuat” dan dunia ku memang ada disini.
Pun 12 tahun menjadi blogger, bukan berarti tanpa hambatan, tantangan dan rintangan. Banyak hal yang sudah kulalui. Contohnya saja, aku pernah mengikuti lomba blog namun ternyata penyelenggara nya abal-abal, pemenangnya fiktif, hadiahnya pun tak ada.
Aku pernah di ghosting klien, juga melakukan kesalahan hingga melukai hati kawan. Bahkan yang baru-baru saja terjadi, aku punya teman yang baru saja menghilang karena kasusnya yang viral. Dah lah ya buat yang tau aja :p
Begitulah menjadi blogger, tetap ada drama yang terjadi ;p
Harapan di Hari Blogger Nasional
Banyak harapan yang ku lantunkan di Hari Blogger Nasional ini. Pertama, aku ingin tetap konsisten menulis, sharing pengalaman dan menebar manfaat kepada banyak orang. Kedua, aku ingin lebih banyak membaca agar makin banyak pula kosakata yang ku punya. Dengan demikian aku bisa menulis dengan diksi yang indah dan berirama sehingga tulisanku semakin sedap dibaca.
Ketiga, aku ingin tetap konsisten menjemput rezeki dari mengikuti lomba blog serta lebih banyak meraih keberhasilan dari sebelumnya. Keempat, aku berharap makin banyak rezeki datang menghampiri dari aktivitas blogging. Kelima, seperti kata kawan blog ku, mba Reyneraea, aku juga berharap fee blogger semakin manusiawi :p
Keenam, aku ingin memiliki jaringan pertemanan yang semakin luas sehingga bisa menambah wawasanku. Ketujuh, aku ingin lebih mendalami ilmu blogging sehingga performa blog ku bisa lebih baik, pageview meningkat, dan lain-lainnya.
Maaf dan Terimakasih
Terakhir, ku ingin mengucapkan mohon maaf apabila selama 12 tahun aku ngeblog, banyak tulisan atau kata yang melukai. Maaf pula atas ketidaksengajaan yang pernah ku lakukan yang mungkin ternyata menyakiti.
Aku juga mau mengucapkan terimakasih banyak kepada pembaca yang sudah setia menemani, kepada klien yang sudah percaya dan mengajakku kerja sama, juga kepada semua pihak yang telah men-supportku untuk tetap ngeblog.
Harapan terakhir ku, semoga seluruh blogger bisa sejahtera berkat karya dan tulisan-tulisannya. Amiiinn :)
Salam,
Selamat hari blogger ya mbak, tulisan yang bagus.
ReplyDeleteSaya juga tipe orabg yang tidak begitu banyak cerita ...dulu lebih sering nulis buku diary mbak, tahun 2010 baru mulai tau blog gimana ...
hihi.. sama yaa..
Deletetetep semangat ngeblognya ya mba.. :D
Selamat hari blogger mb. Aku jg pny blog dah lama tapi baru mulai nulis terartir bbrp tahun terakhir aja
ReplyDeletesemoga bisa terus berkarya lewat tulisan ya bang day..
DeleteSelamat Hari Blogger juga :)
ReplyDeleteTidak menyangka mbak Thya sudah 12 tahun ngeblog, aku ngeblog di blogspot mulai 2017, kalah jauh, sungkem dulu biar dapat berkah.
ReplyDeleteJadi karena mengidolakan Raditya Dika akhirnya ngeblog ya mbak.😄
Wah keren sudah menghasilkan 30 juta dari blog dan sosmed, kalo aku empat tahun ngeblog di blogspot baru dua kali gajian adsense.😂
aduh jangan sungkem2 ah.. wakakak..
Deletekereeenn, udah bisa gajian adsense 2x. bagi tipsnya donggg!
adsensku gak naik-naik ini, gak bakat banget deh mainan adsense.. huhu
Keren sekali, Mbak. 33 kali jadi juara lomba blog dan bisa dapat 30 juta dari blog dan sosial media. Kalau aku kenal blog di tahun 2011 karena waktu itu harus bikin blog untuk memenuhi tugas KKPI pas jaman SMK. Tapi setelah itu aku nggak pernah ngeblog lagi. Baru serius ngeblog di tahun 2018.
ReplyDeletemudah2an semangat terus ngeblognya ya mbaa :D
Delete