Menjaga kebersihan saat menstruasi amat penting untuk dilakukan demi menjaga kesehatan reproduksi dan organ intim. Terutama bagi usia remaja yang baru pertama merasakan menstruasi, tentu perlu sekali edukasi mengenai hal ini. Karena itu, peran orang tua untuk memberikan edukasi pada anaknya sangat diperlukan.
Namun, sayangnya masih banyak orang tua yang sulit membicarakan tentang menstruasi pada anaknya. Entah mungkin karena pemahaman yang kurang atau merasa canggung dan tabu. Pun demikian dengan saya, saat masih remaja dulu, tak ada edukasi mengenai menstruasi dari orang tua saya. Paling-paling, saya mengetahui dari guru biologi saja. Itu pun hanya saat materi pelajaran membahas tentang hal tersebut. Selebihnya, ya saya lama kelamaan paham dengan sendirinya.
Nah, beruntungnya pada tanggal 27 Mei lalu, saya berkesempatan menghadiri webinar terkait “Sehat dan Bersih Saat Menstruasi”. Dari webinar tersebut, saya jadi banyak mengetahui terkait manajemen kebersihan menstruasi, Pun bisa menjadi pelajaran buat saya betapa pentingnya komunikasi antara ibu dan anak terkait menstruasi.
Tentang Webinar “Sehat dan Bersih Saat Menstruasi”
Webinar “Sehat dan Bersih Saat Menstruasi” ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Kebersihan Menstruasi yang jatuh pada tanggal 28 Mei. Webinar ini diselenggrakan oleh Perkumpulan Obstetri & Ginekologi Indonesia (POGI), Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia dan Mundipharma Indonesia serta diikuti oleh 1000 perempuan Indonesia.
Adapun tujuan dari diselenggarakannya webinar ini adalah untuk meningkatkan pemahaman perempuan mengenai pentingnya Manajemen Kebersihan Menstruasi (MKM) sekaligus kampanye #YangIdeal yaitu kampanye edukatif yang mengajak perempuan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan organ kewanitaan dengan cara yang tepat dan sesuai kebutuhan.
Webinar ini dihadiri oleh narasumber yang sangat ahli dibidangnya, yaitu Prof. Dr. dr. Dwiana Ocviyanti, Sp.OG(K), MPH anggota Pengurus Besar Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI), Anna Surti Ariyani, S.Psi. M.Si, Ketua Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia Wilayah Jakarta dan dr. Dwi Octavia Handayani, M.Epid Kabid P2P Dinas Kesehatan Prov DKI.
Apa Itu Manajemen Kebersihan Menstruasi (MKM)?
Berdasarkan pemaparan dari dr. Dwi Oktavia, Manajemen Kebersihan Menstruasi (MKM) adalah pengelolaan kebersihan dan kesehatan pada saat perempuan mengalami menstruasi. Seperti menggunakan pembalut yang bersih dan diganti sesering mungkin atau minimal 4 jam sekali serta memiliki akses pembuangan untuk pembalut bekas pakai, ada akses toilet, sabun dan air untuk membersihkan diri dalam kondisi nyaman.
Hal tersebut sangat penting agar anak perempuan dapat menjaga kebersihan dan kesehatan organ intim kewanitaan selama masa menstruasi. Sebab, data menunjukkan hanya 5 dari 10 anak perempuan yang mengganti pembalut setiap 4-8 jam, sisanya mengganti pembalut 2 kali sehari dan hanya 5 dari 10 anak perempuan yang mencuci tangannya sebelum dan sesudah mengganti pembalut.
Oleh karena itu, sebagai upaya melakukan edukasi mengenai MKM, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta juga bekerja sama dengan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) untuk mengkampanyekan Manajemen Kebersihan Menstruasi. Hal ini tentu saja dilakukan untuk mendukung kesehatan reproduksi remaja.
Pentingnya Manajemen Kebersihan Menstruasi
Manajemen kebersihan Menstruasi sangat penting sekali, Prof. Dr. dr. Dwiana Ocviyanti, Sp.OG(k) menjelaskan bahwa pada saat menstruasi, resiko infeksi meningkat karena bertambahnya jumlah bakteri buruk di vagina akibat turunnya tingkat keasaman vagina karena keberadaan darah haid.
Lebih lanjut, Prof. Dwiana juga mengatakan bahwa perawatan area vagina juga harus dibersihkan setiap hari, tidak hanya pada saat menstruasi saja karena dapat menyebabkan keputihan, gatal, bau tidak sedap hingga lebih parahnya lagi dapat menyebabkan kanker serviks.
Adapun tips untuk menjaga kebersihan saat menstruasi adalah sebagai berikut :
- Gunakan air bersih yang mengalir saat membersihkan vagina
- Gunakan pembalut yang bersih dan ganti pembalut secara berkala minimal 4 jam sekali
- Cuci bersih pembalut yang sudah dipakai dan masukkan ke dalam kantong plastik
- Buang pembalut yang dipakai ke tempat sampah
- Mandi dua kali sekali untuk menjaga kebersihan tubuh
- Selalu cuci tangan pakai sabun sebelum dan sesudah mengganti pembalut
Nah, bila hal tersebut kurang diperhatikan maka beberapa masalah kesehatan yang dapat timbul diantaranya yaitu :
- Vaginosis bakterialis, yaitu infeksi vagina yang disebabkan oleh terganggunya keseimbangan jumlah bakteri alami (flora normal) di dalam vagina. Gejalanya berupa keputihan dan gatal-gatal
- Kandidosis vulvovaginitis, yaitu infeksi saluran reproduksi wanita yang disebabkan oleh jamur Candida albicans. Penyakit ini dapat menyebabkan rasa gatal ekstrem dan pembengkakan pada vagina dan vulva serta keputihan yang menggumpal.
- Infeksi saluran kemih (ISK) merupakan kondisi organ sistem/saluran kemih, seperti ginjal, ureter, kandung kemih, dan uretra, mengalami infeksi. ISK dapat memberikan gejala yang beragam, mulai dari demam, sakit di perut dan panggul, nyeri saat buang air kecil, muncul dalam dari urine, dan lain sebagainya.
Tips Mendiskusikan Menstruasi Pada Anak
Sebagai seorang ibu, sebenarnya mendiskusikan masalah menstruasi pada anak gadisnya sangat penting, tujuannya tentu saja agar sang anak tidak kebingungan pada saat pertama kali mengalami menstruasi (menarke).
Ketua Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia Wilayah Jakarta, Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si., Psi., memaparkan bahwa anak perempuan yang tak pernah melakukan pembicaraan tentang menstruasi cenderung merasa takut, malu dan bingung saat menarke. Padahal banyak sekali manfaat bila hal ini dibicarakan, seperti kesehatan reproduksi anak lebih baik serta dapat membangun kedekatan antara ibu dan anak.
Bila ibu merasa canggung atau tabu bila membicarakan masalah ini pada anak, mungkin ibu harus menerapkan beberapa tips dibawah ini :
- Ingat bahwa ibu adalah sosok yang diharapkan membicarakan menstruasi, jadi bekali diri dengan informasi yang benar
- Buang pemikiran bahwa bicara menstruasi itu tabu, sebaliknya justru penting melakukannya
- Jangan berpikir bahwa topik menstruasi bisa dibicarakan dalam 1 kali pertemuan, lakukan berulang kali secara bertahap
- Bersikap positif karena isu menstruasi bisa sensitif buat anak perempuan
- Lebih baik banyak bertanya dan mendengarkan, daripada langsung menceramahi
- Jelaskan secara kongkrit dengan gambar dan benda yang digunakan
- Jelaskan pula kepada anak laki-laki, supaya mereka dapat menghormati perempuan yang sedang menstruasi
Betadine Feminine Care, Solusi Jaga Kebersihan Area Kewanitaan
Nah, sebagai solusi agar area kewanitaan tetap terjaga kebersihannya meski sedang menstruasi, Mundipharma Indonesia berkolaborasi dengan Kementerian Kesehatan RI dan POGI menyelenggarakan program edukasi mengenai kebersihan menstruasi, serta membagikan Buku Saku ‘Sehat dan Bersih Saat Menstruasi’ kepada lebih dari 1,000,000 perempuan Indonesia.
Mundipharma Indonesia melalui BETADINE® Feminine Care juga melakukan kampanye edukatif #YangIdeal yang tujuannya adalah agar perempuan Indonesia semakin mengerti cara menjaga kebersihan dan kesehatan area kewanitaannya sedini mungkin, serta dapat terus beraktivitas dengan nyaman tanpa terhalang menstruasi.
Dalam hal ini BETADINE® Feminine Care menyediakan rangkaian produk area kewanitaan yang lengkap dan berkualitas tinggi, mulai dari pembersih kewanitaan sehari–hari dengan prebiotik; pembersih kewanitaan dengan kandungan daun sirih dan prebiotik; pembersih antiseptik kewanitaan khusus untuk mengatasi infeksi area kewanitaan dan antiseptik kewanitaan yang dilengkapi dengan aplikator; hingga tisu basah pembersih kewanitaan dengan prebiotik yang 100% biodegradable atau flushable.
So, sudah tau dong sekarang betapa pentingnya menjaga kebersihan saat menstruasi? Yuk, mulai sekarang lebih peduli terhadap kebersihan organ intim.. Jangan lupa pula gunakan Betadine Feminine Care untuk merawat area kewanitaan.
Untuk pembelian bisa dilakukan melalui offline store atau online store kesayangan kalian, seperti Shopee atau Tokopedia.
Salam,
ibu2 sejagat raya harus paham ttg ilmu menstruasi dan bagaimana mengomunikasikan ke buah hati ya
ReplyDeletekarena ini sesuatu yg sangat penting dan urgent utk dibahas secara mendetail
sepakat banget mba nurul.. gak perlu canggung2 lagi bahas ginian ya :D
DeleteIni mah penting banget bagi Ibu2 jaman now, apalagi mendampingi anak perempuannya ketika menstruasi pertama sambil edukasi. HAduuh rasanya terharuu, apalagi kalo mengenalkan produk2 untuk kebersihan saat M. Rekomen banget ini , mau kepoin ahh!!
ReplyDeletebetul mba..
Deletekalo lagi M itu emang wajib banget ngejaga kebersihan daerah intim yaaa, btw aku belum cobain betadine nih jadi penasaran juga deh pengen cobain juga hihihi
ReplyDeletewajib cobain mba.. hehe
Deletebukan cuma waktu lagi menstruasi sih mbak menurut saya, organ kewanitaan harus selalu di jaga, karena banyak sekali jadi gerbang penyakit mematikan
ReplyDeletesepakat mba..
DeleteAku dulu malu ngobrolin menstruasi sama ibuk secara emang gk deket sama ibuk. Malah ngobrolnya sama Mbah trus sama cari info sendiri.
ReplyDeleteBtw aku seneng bgd nih terdmpar di sini. Blogwalking trus dapet pengetahuan sekece ini. InsyaAllah bakal aku inget dan praktekin saat bocilku menjelang atau saat mengalami menstruasi nanti. Makasih ya, mbak
sama-sama, mbaa..
Deletetul mba.. harus kita praktekin buat anak gadis kita.. :D
Aku termasuk terbuka dengan anak omongin soal menstruasi. Ini jadi materi kesiapan dia juga. Dan alhamdulillah lancar
ReplyDeletekeren.. bagus itu mba..
Deleteaku pakai nih smua produk betadine, buat sehari2 dan ketika red day juga pernah pake, dan emang sih jd merasa aman dan nyaman waktu lagi menstruasi
ReplyDeletemantab mba.. :D
DeleteYa ampun betah amat tidak ganti pembalut. Padahal bisa jadi sarang kuman. Untuk itulah peranan seorang ibu dalam membimbing putri dalam menjaga kebersihan organ intim
ReplyDeletebisa jadi males mba.. hehe..
Deletemakanya penting banget edukasi terkait hal ini..
Sebagai perempuan harus tau tentang merawat dan menjaga kebersihan area kewanitaan. Apalagi kalau sedang haid. Tentunya harus semakin diperhatikan. Supaya tidak terjadi masalah kesehatan di kemudian hari.
ReplyDeletebener banget.
DeleteAku termasuk deket banget sama anak perempuan di rumah, jadi sambil cerita atau ngobrol suka diselipin ketika aku haid mengenai manajemen kebersihan menstruasi dan bagaimana cara menghadapi haid pertama ketika gak di rumah. Penting bgt soalnya mengenai hal ini.
ReplyDeletekeren mba.. bagus ituu.
Deleteaku udah pernah nyoba Betadine ini, emang enak banget dipakenya. Busa dan wanginya itu lembut banget... nyaman...
ReplyDeletewanginya kau juga suka banget mba..
DeletePenting banget yah menjaga kebersihan saat menstruasi karena risikonya jg gak main-main
ReplyDeletengeri ya resikonya itu.. huhu
DeleteOrang tua memang harus tau tipsnya saat membicarakan menstruasi dengan anak ya? Kudu punya skill komunikasinya
ReplyDeleteYg penting gak merasa tabu saat membicarakan menstruasi krn hal ini penting utk diobrolin secara terbuka, bikin anak jg makin paham akan kesehatan reproduksi
betul. ortu jaman dulu kebanyakan merasa canggung gitu
DeletePengalaman dulu disaat mulai mens, memang benar seorang ibu berperan penting dalam edukasi menstruasi dan organ reproduksi. NAmun skg berhubung blm punya anak cewek, jadi blm bs praktek hehe
ReplyDeletehehe.. iya mbaa
DeleteAku juga ikut webinarnya kemaren. Materinya bagus banget ya mba. Aku jadi paham nih soal jaga kebersihan saat menstruasi
ReplyDeletematerinya daging banget ya mba.. gak nyesel ikut webinar
DeleteTernyata memang masih banyak yaa ibu yang menganggap tabu membicarakan perihal mens dan edukasi seksual kepada anak perempuan
ReplyDeletebanyak mba.. termasuk ibu ku.. hehe
DeleteNdaging banget ilmu yang disampaikan ini ya mba dari para Nara sumber yang mumpuni dibidangnya. Banyak belajar juga diriku nih di sini
ReplyDeletesama.. ku juga jadi nambah ilmu..
DeleteNgeri bener ya penyakit yang bisa timbul kalo kurang jaga kebersihan Miss v apalagi kalo saat mens
ReplyDeleteiya mba.. serem ya..
DeleteDalam keseharian pun sebenarnya daerah kewanitaan kita tetap harus terjaga kebersihannya, ditambah lagi saat menstruasi.
ReplyDeleteKarena bakteri bisa sangat cepat timbul didaerah yang lembab, makanya kita juga disarankan rutin mengganti celana dalam dan pembalut
betul banget mbaa.. ngeri ya kan kalo udah kena penyakit..
Delete2 anak gadis saya, mulai saya beri pemahaman tentang hal ini agar sejak dini mereka sudah paham soal siklus yang terjadi pada tubuh perempuan dalam setiap bulannya :)
ReplyDeletekeren. bagus itu mas..
DeleteIya mbak, memang masih banyak orang tua yang merasa canggung menjelaskan tentang menstruasi pada anak perempuan nya yang masih remaja tanggung, mungkin masih dianggap tabu.
ReplyDeletePadahal penting ya seorang ibu menjelaskan pada anaknya agar tidak bingung. Jelaskan apa itu mens, bagaimana menjaga kebersihan saat kena dll 😃
betul mas, penting banget.. demi kesehatannya juga kan..
Deletepenting banget menjaga kebersihan saat menstruasi mbak, apalagi membicarakan soal menstruasi ke anak anak sedari dini. biasanya kelas 6 SD ada yang sudah "dapet", jadi peran ortu disini juga perlu banget.
ReplyDeletedan bener yang dibilang mas agus,kalau ngomongin soal menstruasi kadang masih dianggap tabu
iya. banyak juga yang anak sd udah pada dapet ya. kasian kan kalo kurang pemahaman.
DeleteSalam kenal mbak thya. Semoga bisa berbagi info menarik antar blogger...
ReplyDeletesalam kenal juga mas.. :)
DeleteBener banget, Mbak Thya. Kayaknya orang tua jaman dulu banyak yang gak membahas masalah menstruasi ini sama anaknya. Ibuku dulu pun gitu. Seingatku dulu ibu cuma ajari aku gimana cara pasang pembalut dan buang pembalut. Tapi untuk sehari harus ganti berapa kali, gak diomongin. Jadi aku gantinya ya pas udah penuh aja. Dan ternyata itu salah. 🙈
ReplyDeletesama banget mba roem. ibu ku juga gitu..
DeleteYa betul tentang menstruasi ini memang sejak dini harus diajarkan kepada anak putri, karena itu para ulama fikih dalam Islam sering menempatkan pelajaran tentang kebersihan termasuk tentang haid pada bab-bab awal dalam kitab mereka.
ReplyDeletesetuju, kak..
DeleteYang cowo-cowo nyimak dulu deh dari pojokan hihihi
ReplyDeleteAnyway keren banget mbak postingannya
Eyecandy
Like it
makasih mas aul..
DeleteAku udh mulai pelan2 kasih tahu ke anakku yg cewe mba. Apalagi dia udh hampir 9 THN. Tinggal nunggu aja dapet period pertama nya :D. Ga pengen kayak mamaku dulu, mana ada jelasin begini. Mungkin risih juga kalo ortu zaman dulu yaaa.
ReplyDeleteKdg anakku juga inisiatif nanya apa fungsi botol2 yg di kamar mandi. Aku sampe skr msh pake Betadine yg khusus mens, Trus yg daily use, Ama slalu stok tisu basah Betadine. Dan si Kaka nanyain tuh fungsinya. Aku jelasin juga, yg penting ya jaga area kewanitaan. Kan risih yaaa kalo terasa lembab :(.
Tisu basah Betadine selalu aku bawa tiap traveling, trutama ke negara2 yg ceboknya ga pake air :D. Ga suka aku. Berasa kotor banget. Makanya tisu basah kewanitaan wajib ada.
hihi.. iya jijik ya kalo cebok gak pake air, apalagi pas lagi mens.. Ampuunn dah..
Deletemanteb mba, udah pelan-pelan kasih tau ke anak, biar paham dikit-dikit. jadi pas udah waktunya mens, dia juga ngerti gimana jaga kebersihan yang bener