Melangkah Lebih Baik dengan Melindungi Diri Bersama Tugu Insurance

Melangkah Lebih Baik Bersama Tugu Insurance

Bagi saya, mendapati nikmat sehat, rezeki cukup serta memiliki keluarga yang tentram, rukun dan bahagia merupakan suatu kenikmatan yang hakiki. Namun, yang namanya hidup, gak mungkin sehat dan bahagia terus. Sebab hidup seperti roda, ada kalanya diatas, sehingga kita bisa hidup mulus tanpa aral melintang. Namun, ada kalanya roda berputar ke bawah,  hidup penuh liku dan harus menghadapi berbagai cobaan. Ya, begitulah hidup. Penuh ketidakpastian. Kita hanya bisa berencana, namun Tuhan yang menentukan. 

Seperti kejadian yang saya alami beberapa bulan lalu. Siapa sangka, saya diberi cobaan yang bagi saya cukup berat untuk dilalui. Sekitar awal september lalu, suami mendapat musibah kecelakaan lalu lintas hingga mengalami patah tulang. Shock bukan kepalang saat saya mendapati kabar tersebut. 

Karena panik dan ingin memberikan pertolongan pertama pada suami, akhirnya saya pun membawanya ke pengobatan alternatif. Sengaja saya memilih pengobatan alternatif karena saya tahu betul bahwa untuk menjalani pengobatan medis butuh biaya besar. Alhasil, saya sangat berharap suami bisa sembuh melalui pengobatan alternatif saja.


Namun lagi-lagi, saya hanya bisa berencana, Tuhan yang menentukan. Satu bulan pasca pengobatan alternatif, suami tak kunjung sembuh. Dari hasil rontgen diketahui bahwa ternyata tulang yang patah bukannya saling merekat, namun malah semakin berjauhan. Dan satu-satunya jalan untuk sembuh adalah harus melalui tindakan operasi. 

Deg. Seketika kepala saya pening. Terlebih saat mengetahui biaya operasi mencapai puluhan juta. Dan kabar buruknya lagi biaya operasi tidak bisa ditanggung BPJS karena kejadiannya sudah satu bulan berlalu. Akhirnya, kami pun memutuskan untuk menguras tabungan demi kesembuhan suami tercinta. Padahal tabungan tersebut rencananya akan kami gunakan untuk merenovasi rumah. 

Ah, andai saja saya terdaftar asuransi, tentu saya tak perlu pusing memikirkan biaya pengobatan karena biaya rumah sakit pasti ditanggung oleh asuransi.  Namun nasi sudah menjadi bubur, tak ada lagi yang bisa disesali. Setidaknya kejadian ini bisa menjadi pelajaran berharga untuk saya dan keluarga. Pelajaran bagi kami bahwa betapa pentingnya memberikan perlindungan diri dengan asuransi, khususnya asuransi keselamatan diri. 

Manfaat Asuransi Keselamatan Diri

Ya. Nyatanya, asuransi keselamatan diri juga penting, terlebih untuk seorang pekerja yang merupakan pencari nafkah dan tulang punggung keluarga seperti suami. Dengan memiliki asuransi keselamatan diri maka dapat melindungi diri dari risiko yang dihadapi dalam bekerja maupun saat di perjalanan sehingga bekerja menjadi lebih aman. Karenanya saya perlu mendaftarkan asuransi untuk suami dan juga saya pribadi untuk berjaga-jaga bilamana hal-hal yang tidak diinginkan menimpa diri. 

Saya tak mau kejadian kemarin terulang kembali. Saya masih cukup beruntung dengan kejadian yang menimpa kemarin karena saya masih bisa melunasi biaya rumah sakit tanpa harus berhutang. Bagaimana kalau saya sedang tidak ada tabungan dan malah terlilit hutang? Aduh, gak kebayang rasanya.

Memang ya, kalau kejadian sudah menimpa barulah kita menyadari betapa pentingnya memiliki asuransi. Kalau dipikir-pikir, banyak juga loh manfaat memiliki asuransi, diantaranya yaitu :

Manfaat Asuransi


#1. Memberikan Rasa Aman

Dengan memiliki asuransi keselamatan diri, maka bekerja menjadi lebih aman dan nyaman. Sebab, datangnya musibah tidak bisa diprediksi, bisa terjadi kapan saja. Terlebih bila yang mengalami musibah adalah tulang punggung keluarga. Tentunya akan mengganggu pendapatan keluarga. Oleh karena itu, dengan adanya perlindungan diri dari asuransi maka dapat meringankan beban bagi tertanggung maupun keluarganya. 

#2. Meringankan Biaya Pengobatan Apabila Terkena Musibah

Berkaca dari pengalaman bahwa ternyata biaya pengobatan untuk kasus kecelakaan diri amatlah mahal, maka asuransi keselamatan diri merupakan solusi terbaik yang bisa meringankan beban biaya pengobatan saat terjadi musibah. 

#3. Memberikan Perlindungan Terhadap Keluarga 

Kecelakaan yang terjadi bisa saja berakibat fatal. Hal ini tentu saja akan berdampak pada keluarganya karena sumber pendapatan dari kepala keluarga terhenti. Namun, bila memiliki asuransi maka keluarga akan mendapatkan santunan dari pihak asuransi.

Bersama Melangkah Lebih Baik dengan Tugu Insurance

Ada berbagai perusahaan asuransi yang menawarkan produk asuransi keselamatan diri. Namun, dengan berbagai keunggulan yang dimilikinya saya memilih asuransi dari Tugu Insurance karena saya percaya bahwa saya dapat melangkah untuk lebih baik bersama Tugu Insurance. 

Tugu Insurance merupakan perusahaan asuransi umum yang berdiri sejak 25 November 1981. Hingga saat ini, Tugu Insurance telah mengembangkan bisnis secara maksimal melalui penawaran 10 jenis produk asuransi yang ditawarkan, diantaranya yaitu asuransi di sektor energi, kebakaran & properti, penerbangan, rekayasa, rangka kapal, pengangkutan, dan protection & indemnity, kredit & penjaminan, hingga asuransi berbasis syariah.

Dari berbagai produk asuransi yang ditawarkan, saya memilih asuransi retail yang dapat melindungi berbagai aset berharga, seperti rumah, kendaraan bermotor, serta keselamatan diri. Nah, asuransi keselamatan diri inilah produk yang saya inginkan. Di Tugu Insurance, produk ini dinamakan asuransi “t-fracture”.

Asuransi t-fracture adalah asuransi yang menanggung biaya pengobatan medis dan alternatif untuk tulang retak dan patah akibat kecelakaan. Asuransi yang ditawarkan ini memiliki berbagai keunggulan, diantaranya yaitu : 

Keunggulan asuransi t-fracture dari tugu insurance

#1. Pembelian Asuransi Cepat

Proses pembelian asuransi ini sangat cepat karena data-data yang dibutuhkan tidak banyak. Cukup dengan memberikan data sesuai KTP serta nomor telepon/HP, kita sudah bisa melakukan pembelian asuransi.

#2. Bisa Menanggung Pengobatan Medis dan alternatif

Berbeda dengan asuransi lainnya yang biasanya hanya menanggung pengobatan medis saja, Tugu Insurance dapat menanggung biaya pengobatan medis maupun alternatif. So, bila kita lebih memilih untuk melakukan pengobatan alternatif pun tak perlu pusing memikirkan biaya karena semua biaya akan ditanggung oleh Tugu Insurance.

#3. Proses Klaim Mudah

Menariknya, proses klaim di Tugu Insurance amat mudah, sebab dokumen yang dibutuhkan sangat simpel. Kita hanya perlu mengisi formulir klaim dengan lengkap, surat rontgen, kuitansi pengobatan dan dokumen pendukung lainnya yang dibutuhkan. Lalu, pencairan klaim akan kita terima maksimal H+14 setelah dokumen lengkap.

Proses klaim juga bisa dilakukan melalui berbagai channel. Bisa menggunakan tdrive Apss yang bisa diunduh terlebih dahulu melalui playstore, klaim secara online, Call TIA atau datang langsung ke kantor cabang terdekat.  

#4. Premi dapat disesuaikan dengan kebutuhan

Mendaftar asuransi di Tugu Insurance tak perlu khawatir dengan premi yang besar. Sebab, Tugu Insurance memberikan penawaran premi yang fleksibel dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Untuk asuransi t-fracture, premi yang ditawarkan mulai dari 4000-an per bulan. Sangat terjangkau kan?

Kenapa Memilih Tugu Insurance?

Dalam memilih perusahaan asuransi memang perlu berhati-hati. Karenanya saya lebih memilih perusahaan yang terpercaya dan sudah berpengalaman, mengingat dana kita akan dikelola oleh perusahaan tersebut dalam jangka waktu lama. 

Setelah melalui berbagai pertimbangan, akhirnya saya memilih Tugu Insurance karena produk yang ditawarkan memiliki keunggulan yang sesuai dengan keinginan saya. Adapun berbagai alasan saya memilih asuransi keselamatan diri (t-fracture) dari Tugu Insurance adalah sebagai berikut. 

Keunggulan Tugu Insurance

#1. Berpengalaman

Tugu Insurance merupakan perusahaan asuransi yang telah memiliki pengalaman selama 39 tahun, terhitung mulai dari tahun 1981 hingga saat ini. Melihat transformasi perusahaan yang semakin maju dan berkembang selama hampir 40 tahun ini, saya percaya bahwa Tugu Insurance memiliki track record yang bagus dan telah terjamin kredibilitasnya. 

#2. Perusahaan Resmi dan diawasi OJK

Tugu Insurance merupakan perusahaan asuransi resmi dan telah terdaftar serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor izin usaha KEP-8014/MD/1986.

#3. Memiliki Beragam Produk Asuransi 

Tugu Insurance memiliki tiga produk asuransi, yaitu asuransi korporasi, retail dan syariah. Asuransi korporasi memberikan jaminan perlindungan yang ditujukan untuk korporasi maupun personal. Dengan demikian, dapat meminimalisir dan memberikan perlindungan kepada perusahaan bila terjadi hal buruk.  

Asuransi retail memberikan jaminan kerugian keuangan dan melindungi berbagai aset berharga serta keselamatan diri. Sementara asuransi syariah menyediakan pilihan produk asuransi yang dikelola sesuai prinsip-prinsip syariah. 

#4. Berprestasi dan Telah Meraih Berbagai Penghargaan


Kredibilitas Tugu Insurance makin terbukti dari berbagai prestasi dan penghargaan yang telah diraih. Sejak 2013 hingga saat ini, Tugu Insurance telah meraih lebih dari 90 penghargaan. Beberapa diantaranya yaitu, Tugu Insurance meraih prestasi sebagai perushaan asuransi terpopuler di media digital bersama dengan Pertamina, inovasi asuransi digital terbaik 2020, produk dan layanan asuransi terbaik 2020 dan masih banyak lagi. 

#5. Memiliki Jaringan Cabang yang tersebar di Indonesia

Tugu Insurance memiliki kantor cabang yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia, mulai dari Medan, Riau, Jawa Barat, Bali, Kalimantan hingga Sulawesi. Dengan demikian, pelanggan mudah terhubung dengan Tugu Insurance. 

Yuk, Berani Lebih Baik Bersama Tugu Insurance

Tak ada satu pun orang yang bisa menebak apa yang akan terjadi di masa depan. Karenanya, kita perlu memberikan perlindungan diri agar masa depan menjadi lebih baik. Sebab, bila musibah menimpa diri kita akan mendapatkan perlindungan rasa aman, baik secara finansial maupun mental.  Maka dari itu, yuk mari kita sama-sama melangkah untuk lebih baik bersama Tugu Insurance. 

Salam,

Sumber referensi :
  • Pengalaman pribadi
  • www.tugu.com
  • Infografis : Tia widiastuti, edit by canva

45 comments

  1. Kebutuhan akan asuransi menurut saya cukup penting, selain bisa buat Jaga-jaga saat keadaan tak terduga, juga bisa buat investasi masa depan.

    ReplyDelete
  2. MasyaALLAH, dirimu tetap kuaatt dan setrong ya Mbaaa.
    Memang roda hidup tuh sulit diterka.
    Adaaa aja kejutan demi kejutan yg bikin kaget dan terkaing-kaing.
    Dengan asuransi TUGU, insyaALLAH bisa membantu kita melewati badai hidup, ya

    ReplyDelete
  3. Sama, Mbak. Kebahagiaan haqiqi saya juga seperti itu. Tetapi, terkadang ada sesuatu yang tidak sesuai rencana bahkan tidak diinginkan. Itulah kenapa asuransi menjadi penting, ya :)

    ReplyDelete
  4. Berani lebih baik untuk kesehatan diri dan keluarga adalah dengan memilih dan memiliki jenis asuransi yang sesuai dengan kebituhan yaa, apalagi TUGU ini beragam banget asuransinya. Semoga masyarakat makin melek soal asuransi ini yaa.

    ReplyDelete
    Replies
    1. dan jangan lupa pilih asuransi tugu ya mbaa.. hehe

      Delete
  5. Berjaga untuk perlindungan diri dan keluarga memang sangat penting karena kita tidak pernah tau apa yang akan terjadi di masa depan. Berharapnya sih selalu baik-baik saja ya mbak. Tapi, gak ada salahnya jaga-jaga. Beragam banget ini asuransi yang ditawarkan sama Tugu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah iya mba.. kalo sudah ada asuransi kan jadi lebih tenang ya..

      Delete
  6. dengan adanya asuransi sebagai payung kita :)
    Kita jadi lebih fokus mencari nafkah dan rejeki daripada mengkhawatirkan hal2 yang tidak2 ya mbak

    ReplyDelete
  7. Sepakat mba jika asuransi ini memberikan perlindungan dan rasa aman kepada kita dan keluarga ya mba

    ReplyDelete
  8. Mbak akutuh belum punya asuransi karena males ribet dan mikir biaya juga. Kalau preminya bisa mulai 4.000an gini asik ya. Jadi ga berat ke pengeluaran bulanan. Mana diawasi OJK juga

    ReplyDelete
    Replies
    1. dulu aku pun begitu mbaa.. namun pengalaman mengajarkan ku bahwa ternyata punya asuransi itu sangat penting..

      Delete
  9. gak usah diragukan lagi kredibilitas asuransi tugu..krn sdh byk meraih penghargaan. Yuk percayakan investasi keluargamu di Tugu Insurance

    ReplyDelete
  10. Ada banyak pilihan, kemudahan yang ditawarkan Tugu Insurance ya mbak. Dan yang paling tak kalah penting adalah kredibilitas dari Tugu Insurance yang sudah tidak diragukan lagi. Jadi pilihan tepat untuk melangkah dan berani lebih baik di kehidupan bersama Tugu Insurance

    ReplyDelete
  11. woow, beda banget ya ini asuransinya.
    bahkan cover biaya pengobatan alternatif juga ya Mbak, gak cuma media aja.
    preminya juga rendah ya itu, produk asuransinya pun beragam.
    boleh juga nih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. ya kan mbaa.. beda dari yg lain.. biaya pengobatan tradisional pun bisa di cover..

      Delete
  12. Subhanallahu...
    Syafahullah untuk suami, kak.. Semoga Allah berikan kesembuhan yang cepat.
    Preminya bisa banget yaa...gak memberatkan keluarga dan tetap dapat fasilitas yang ditawarkan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga dimudahkan selalu yaa, kak..
      Memilih asuransi memang kudu jeli banget. Karena menyangkut perjanjian dan segala klaim.
      ALhamdulillah jika ada yang sesuai dengan kebutuhan keluarga.

      Delete
    2. Amiiinnn.. Amiinnn..
      iya mba, Alhamdulillah asuransi tugu ini cucok mbaa

      Delete
  13. Sekarang suaminya gimana mbak? Semiga sudah membaik ya.

    Proteksi diri dengan asuransu emang penting banget ya, demi menjaga segala kemubgkinan di masa depan. Semoga kita semua sehat selalu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah mbaa.. sudah sehat lagi..
      Amiinnn.. semoga sehat selalu.. :)

      Delete
  14. jaman sekarang kalau tidak ada asuransi memang agak berat ya mba... selain untuk investasi juga bisa membari perlindungan

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul mbaa.. yang paling penting itu kita dapat perlindungan..

      Delete
  15. Kita memang ga pernah tahu kapan hujan dan badai datang, mesti sedia perlindungan karena banyak hal tak terduga terjadi dalam hidup. Makin yakin sama Tugu Insurance karena ada produk syariahnya, dan surprisingly bahkan banyak prestasi dan menang perhargaan bergengsi yaaa. Mantap jiwa. Terimakasihh sudah sharing mba Dina, artikelnya bermanfaat dan mencerahkan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terimakasih mbaaa..
      semoga sehat selalu :)

      Delete
  16. Allhamdulilah banget kalau sudah punya asuransi perlindungan jadi tenang ya mba Tia
    Semoga sehat-sehat selalu keluarga kita, emak mertuaku ya kemarin baru masuk rs bulan lalu sekarang sedang memulihkan diri.

    ReplyDelete
    Replies
    1. tenang banget mba nyii...
      semoga mertua segera sehat kembali ya mbaaa..

      Delete
  17. Memang penting ya mba punya asuransi. Kita tak pernah tau ada apa di luar sana yang kemungkinan membuat keluarga kita terserang sakit atau kecelakaan.

    Sekarang kondisi suami gimana mba, sudah pulih 100%? Sehat sehat selalu ya dirimu dan keluarga.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah sudah membaik mbaaa..
      semoga sehat selalu juga untuk mba uniek dan keluarga :)

      Delete
  18. Sekarang pilihan asuransi semakin beragam. Memudahkan pengecekan para keluarga memilih sesuai kebutuhan

    ReplyDelete
  19. Baru kenal asuransi namanya Tugu.
    Memang yang namanya asuransi bermanfaat sekali saat kebutuhan mendesak ya mbak. Minimal banget dalam setiap keluarga, si kepala keluarganya punya. Semoga kita semua selalu sehat aamiin

    ReplyDelete
  20. Nyesek banget memang mba, kalo harus nguras tabungan ketika terjadi hal yang gak pernah kita duga dan inginkan dalam hidup ya, thats why memang penting punya bpjs dan tambahan asuransi untuk melengkapi yaaa

    ReplyDelete
  21. Saya baru ngeh akhir-akhir ini tentang Tugu Insurance dong, sungguh kudet, dan sungguh para blogger itu luar biasa menyebarkan info, membuat banyak orang lebih tahu tentang asuransi.

    Asuransi itu memang hal yang paling membuktikan kepedulian kita kepada orang-orang tersayang, di mana kita bisa memayungi mereka ketika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mbaa.. masa depan jadi lebih aman dan terjamin yaa..
      kita ga tau apa yang akan terjadi esok kan..

      Delete
  22. berjaga-jaga di awal memang lebih baik seperti memiliki asuransi, dan terlalu banyaknya penawaran dari agen asuransi, kadang bikin bingung mau pilih yang mana
    ternyata di tugu start from nya terjangkau bangetttt ngett

    ReplyDelete
    Replies
    1. jangan bingung lagi mbaa.. pilih aja tugu insurance.. hehe

      Delete

Terimakasih sudah berkunjung, jangan lupa berikan komentar juga ya ;)