Jangan Sampai Keliru, Ini Tips Beli Toyota Agya Bekas

Tips Beli Toyota Agya Bekas

Saat memiliki anak, saya baru merasa bahwa memiliki mobil adalah salah satu hal yang cukup penting. Selain melindungi anak dari panas dan hujan saat bepergian, pun dengan ada mobil saat berpergian jadi jauh lebih praktis. Apalagi, bagi saya yang memiliki anak berbayi, pastinya ketika bepergian barang-barang yang dibawa jauh lebih banyak. Tentu dengan memiliki mobil akan jauh lebih nyaman.

Namun, sayangnya memang harga mobil zaman sekarang cukup tinggi. Maka dari itu, saya memilih untuk membeli mobil bekas saja. Pembelian mobil bekas di zaman sekarang ini bukan menjadi masalah dan bukan menjadi hal yang memalukan karena mengingat bahwa harga mobil baru tidaklah murah. 

Dan, salah satu mobil bekas yang bisa menjadi pilihan adalah Toyota Agya. Namun, jika ingin membeli mobil bekas, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Berikut beberapa tips yang bisa dilakukan apabila ingin  beli Toyota Agya bekas. Tujuannya, tentu saja agar tidak salah dalam menentukan pilihan.

Tips Membeli Toyota Agya Bekas

Agya menjadi mobil LCGC atau Low Cost Green Car yang mempunyai jumlah peminat lebih besar. Selain harganya yang cenderung lebih murah, hemat BBM, dan bodynya yang sangat minimalis menjadikan mobil jenis ini mempunyai daya pikat tersendiri. Sebelum melakukan pembelian kebanyakan dari orang akan melakukan pengecekan harga. Kamu pun bisa melakukannya dengan rutin mengunjungi https://auto2000.co.id/.

Selain itu supaya tidak keliru dan menentukan pilihan ikuti beberapa tips beli Toyota Agya bekas seperti berikut:
Tips Beli Toyota Agya Bekas

#1. Cek Harga Terlebih Dahulu

Pengecekan harga sangat penting dilakukan agar tidak salah dalam menentukan pilihan. Untuk pengecekan harga bisa mengunjungi Auto2000.co.id supaya informasi yang didapatkan akurat. Sebaiknya jangan tergoda dengan harga mobil Agya yang miring saja, karena kita juga harus memperhatikan dari segi kualitas dan performa mobil Agya itu sendiri. Mengingat bahwa kita akan melakukan pembelian dalam kondisi bekas.

#2. Tentukan Versi Toyota Agya

Untuk versi Toyota Agya memang sangat berpengaruh terhadap harga yang ditawarkan. Sebab itulah kita harus bisa menyesuaikan dengan budget. Untuk masing-masing versi mobil Toyota Agya sudah bisa dipastikan mempunyai harga yang tidak sama. Selain itu juga mempunyai fitur serta kelebihan dan kekurangan masing-masing. Sebab itulah alasan mengapa kita harus mengetahui hal ini dengan baik sebelum memutuskan melakukan pembelian.


#3. Cek Performa Mobil

Pengecekan pada bagian performa mobil sangat penting dilakukan untuk bisa memastikan bahwa beli mobil Toyota tidak salah dalam menentukan pilihan. Untuk mengetahui bagaimana performa mobil secara keseluruhan kita dapat melakukan test drive di jalanan. Saat  berkunjung ke Auto 2000 kita diperkenankan untuk melakukan test drive sebelum melakukan pembelian.

#4. Cari Tahu Kekurangan Mobil Agya

Langkah selanjutnya yang harus dilakukan ketika beli mobil Toyota Agya yaitu dengan mencari tahu kekurangan dari mobil itu sendiri. Misalnya saja dari segi riwayat apakah mobil tersebut pernah mengalami kecelakaan, pernah terkena banjir ataupun yang lainnya. Jika kita melakukan pembelian melalui Auto2000 sudah bisa dipastikan bahwa kualitas dari mobil Toyota itu sendiri sudah terjaminkan.

#5. Cek Bagian Interior dan Eksterior

Beli Toyota mobil bekas membutuhkan ketelitian yang tinggi. Terutama dari segi pengecekan interior maupun eksteriornya. Silahkan cek pada bagian body mobil apakah mengalami goresan ataupun tidak. Jika terdapat goresan silahkan tanyakan penjual penyebab dari goresan body tersebut.

#6. Cek Kelengkapan Surat Mobil

Langkah aman selanjutnya sebelum beli Toyota yaitu dengan melakukan pengecekan pada surat-surat mobil. Silakan cek kondisi STNK maupun BPKB. Apakah dalam kondisi mati maupun hidup, mengingat bahwa untuk beli Toyota mobil dalam kondisi bekas menjadikan diri harus lebih cerdas dalam menentukan pilihan.

Kesimpulan

Beli Toyota dalam kondisi bekas dapat dikatakan susah-susah gampang. Tidak semua mobil bekas dalam kondisi yang baik. Namun disarankan bagi kamu yang ingin membeli mobil bekas, untuk melakukan pembelian melalui Auto2000. Jika kamu melakukan pembelian di suku cadang Toyota maka sudah bisa dipastikan bahwa kondisi mobil bekas yang ditawarkan sudah pasti berkualitas. Terlebih lagi untuk mobil Agya kamu tidak perlu khawatir bagaimana kualitas yang ditawarkan oleh mobil LCGC tersebut.

Salam,

10 comments

  1. Poin kedua sangat dianjurkan ibaratkan beli hp. Datang ke konter nyari hp sesuai budget tetapi belum menentukan pilihan. Baiknya sudah menentukan pilihan karena kesesuaian kebutuhan itu kita sendiri yang pastikan

    ReplyDelete
    Replies
    1. sepakat kak.. biar gak bingung juga ya kan pas mau beli..

      Delete
  2. bisa tukar tambah juga nih infonya hehe.

    ReplyDelete
  3. Wah, kalau cari mobil bekas ini mesti cari Mas Wahid nih ... Hehehe

    ReplyDelete
  4. Kalau dipikir-pikir Agya ini cocok banget buat keluarga kecil baru ya, Mbak Thya. Soalnya body minimalis, harga lebih murah dan hemat BBM. Ngomong-ngomong tipsnya bermanfaat banget nih buat yang pada pengen beli mobil baru (tapi bekas). 😆

    ReplyDelete
    Replies
    1. baru tapi (bekas) jadi rancu ya mbaa? wkwkwk..
      tul banget nih, agya cucok buat keluarga kecil atopun pasangan baru kayak kita-kita ini.. hehe

      Delete
  5. agya ini cocok buat anak mudah juga yang aktif sekali,kesana kemari sering bawa banyak barang. kudu pinter pinter nemuin mobil bekas yang bagus dari segala specknya, mesin terutama

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyak mbaa.. yg penting cari yang terjangkau tapi berkualitas yaa.. haha

      Delete

Terimakasih sudah berkunjung, jangan lupa berikan komentar juga ya ;)